BUMIROSO - PPID -- Untuk memastikan aman dan lancar Pemilu 2024, Babinsa dan Bhabinkamtibmas tinjau Tempat Pemungutan Suara (TPS) di semua titik Desa Bumiroso. (13/02/2024)
Ikut dalam peninjauan ini Ketua PPS Desa Bumiroso, Danton Linmas, dan Pengawas Kelurahan/Desa Wilayah Kerja Desa Bumiroso.
Usai peninjauan Bhabinkamtibmas Briptu Gangsar Prakoso mengatakan peninjauan yang dilaksanakan sebagai upaya untuk memastikan TPS yang berada di Wilayah Desa Bumiroso agar dalam kondisi aman.
"Kita melakukan peninjauan ini juga dalam bentuk sinergi dan kolaborasi dengan berbagai pihak agar terselenggaranya Pemilu yang aman dan damai tahun 2024," kata Gangsar.
Juga memastikan kondisi desa tetap aman dan terkendali serta memastikan PPS telah menyiapkan pendistribusian logistik ke TPS yang akan dilakukan pada hari H penyelenggaraan Pemilu dimulai pukul 05.00 WIB.
“Sudah dijamin Ketua PPS bahwa seluruh logistik itu akan ada di TPS pada hari H (14 Februari) nanti. Jika terjadi masalah dan ada hambatan terhadap distribusi, Bhabinkamtibmas dan Babinsa serta personal Linmas yang bertugas telah siap untuk membantu mengamankan," kata dia.
"Intinya kami terus memantau sampai dengan hari pelaksanaan pemilu, kami memastikan surat suara dan kotak suara sudah terdistribusi dengan baik,” pungkasnya.
Pada kesempatan itu juga Babinsa Tri Joko menambahkan Kelompok Penyelenggaran Pemungutan Suara (KPPS) sebagai ujung tombak suksesnya pelaksanaan pemungutan suara pemilihan Calon Presiden dan pemilihan legislatif di tingkat TPS, diminta melayani pemilih dengan baik.
Sebagai penyelenggara di TPS, dikatakan Babinsa, keberadaan KPPS membantu berikan ketertiban dan kelancaran dan ciptakan pemilu yang aman, damai dan sejuk.
Ditemui di Kantor Sekretariat, Sekretaris PPS Desa Bumiroso Khoirul Umam mengatakan bahwa menurutnya kesiapan TPS yang ada sudah baik dan cukup siap untuk melaksanakan pesta demokrasi di Desa Bumiroso.
"Kita lihat kondisi TPS dan para KPPS sudah siap termasuk alur jalannya pemilihan nanti mulai dari pintu masuk, ruang tunggu, tempat mencoblos, hingga pintu keluar sudah tersusun baik," ujarnya.
Selain itu, Kepala Desa Bumiroso, Sumardin, SE menyatakan kesiapan dari pihak pemerintah Desa dalam meyukseskan dan mendukung kelancaran pemilu yang ada di wilayah Desa Bumiroso.
"Alhamdulillah, kita di Desa Bumiroso selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian melalui Bhabinkamtibmas dan TNI melalui Babinsa dan juga jajaran Forkopimca dalam mengamankan kelancaran pemilu ini," kata Sumardin.
Sumardin juga mengimbau kepada masyarakat untuk hadir ke TPS dan menggunakan hak pilihnya demi terlaksananya pemilu yang demokratis.
"Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat Desa Bumiroso untuk hadir ke TPS pada 14 Februari, esok. Ini merupakan hak konstitusional kita sebagai warga negara demi tercapainya demokrasi," kata Kepala Desa Bumiroso.
Perlu diketahui jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Desa Bumiroso sebanyak 2.239 pemilih terbagi dalam 10 (sepuluh) TPS yang tersebar di 4 (empat) Dusun. 2 TPS di Dusun Drewel, 4 TPS di Dusun Bumiroso, 2 TPS di Dusun Siwatu dan 2 TPS di Dusun Kemiri. (um)