Selamat Datang Di Website Resmi Desa Bumiroso Kecamatan Watumalang Kabupaten Wonosobo Provinsi Jawa Tengah - Desa Penggiat Perpustakaan Terbaik Kabupaten Wonosobo Tahun 2022 - Desa Transparan Peringkat Pertama Wilayah Indonesia Barat - Komisi Informasi Pusat RI tahun 2023 - Desa Sentra Industri Tahu Tempe

Artikel

Penjajakan Benchmarking Inovasi Desa, BKPSDM Kabupaten Karawang Lakukan Kunjungan Ke Desa Bumiroso

20 Mei 2024 17:09:49  KHOIRUL UMAM  178 Kali Dibaca  Berita Desa

Bumiroso-Senin, 20 Mei 2024 Desa Bumiroso menerima Kunjungan Studi Lapangan Peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Angkatan IV yang diselenggarakan oleh Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Karawang Provinsi Jawa Barat.

Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) merupakan pelatihan struktural kepemimpinan bagi Pejabat Pengawas sebagaimana diatur dalam peraturan Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2022 dan Perubahan Atas Peraturan Lembaga Administrasi Negara Nomor 5 Tahun 2022 Tentang Penyelenggaraan Pelatihan Struktural Kepemimpinan.

Peserta berjumlah 40 orang yang terbagi dalam 4 kelompok dan 4 lokasi yaitu di Desa Bumiroso, Puskesmas Garung, Dinas Pangan, Pertanian, dan Perikanan Kab. Wonosobo, serta Dinas Lingkungan Hidup Kab. Wonosobo.

Studi Lapangan di Desa Bumiroso ini bertujuan untuk penjajakan benchmarking peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) terkait inovasi yang dilakukan berupa praktik baik Keterbukaan Informasi Publik yang ada di Desa Bumiroso.

Para peserta yang berjumlah 10 orang berasal dari berbagai instansi Ahmad Satibi, S.Sos Kasi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa/Kelurahan Kecamatan Pedes, Hj. Sofiatun, M.KM Kasi Pemberdayaan Masyarakat dan Desa/Kelurahan Kecamatan Klari, Sardi, SE Kasi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Pakisjaya, Asep Taufiq Suryana, SE Kasi Keselamatan dan Lingkungan Perhubungan Dinas Perbungan Kab. Karawang, Desi Swasti, SE Kepala Sub Bagian Keuangan BKPSDM Kab. Karawang, Nurhasan, SIP, Kasi Pemerintahan Kecamatan Cilamaya Wetan, Ronaldi Tachriri, SM Ka UPTD Peralatan Perbengkelan DPUPR Kab. Karawang, Yanti Dwi Indarti, SE., MM Kasubag Pembinaan Akuntasi Perangkat Daerah BPKAD Kab. Karawang, Aning, SIP Kasi Kesejahteraan Sosial Kecamatan Tegalwaru dan Enjang Raskim, SH Kasi Pengujian Sarana Dinas Perhubungan Kab. Wonosobo.

Mereka menggali informasi terkait inovasi keterbukaan informasi publik desa, bagaimana awal atau yang mendasari lahirnya ide dari inovasi keterbukaan informasi publik di Desa Bumiroso sehingga menjadi Juara 1 Tingkat Nasional sebagai Desa Transparan Peringkat Pertama Wilayah Barat yang digelar oleh Komisi Informasi Pusat?, bagaimana perencanaanya?, apa saja jenis inovasi pelayanan publik, sejauh mana peran teknologi informasi/digitalisasi yang dimanfaatkan dalam pelaksanaan informasi tersebut, dasar hukum, alur/SOP yang pelaksanaan inovasi, siapa Tim Kerja, Bagaimana mengelola SDM yang ada di Desa Bumiroso, Sumber Pembiayaan, Pencapaian Prestasi Kinerja inovasi Keterbukaan Informasi Publik, Kunci Keberhasilan, Peran Kepemimpinan di Desa Bumiroso, Bagaimana Evaluasi/Pengawasan pengendalian untuk pelaksanaan inovasi tersebut, Kendala dan Hambatan yang muncul dan bagaimana solusi mengatasinya, serta rencana pengembangan yang akan dilakukan terhadap inovasi keterbukaan informasi publik tersebut.

Diawali dengan sambutan selamat datang oleh Bapak Sumardin, SE Kepala Desa Bumiroso.

“Kami mengucapkan selamat datang kepada Bapak Ibu Peserta Pelatihan Kepemimpian Pengawas (PKP) BKPSDM Kabupaten Karawang di Desa Bumiroso”, Kata Sumardin.

IMG20240520103211 

Sambutan dari Pendamping BKPSDM Kab. Karawang Bapak Acep Bambang, perkenalan dari ketua Kelompok oleh Bapak Nurhasan, SIP salah satu peserta PKP yang merupakan Kepala Seksi Pemerintahan Kecamatan Cilamaya Wetan. Setelah perkenalan, Pemaparan oleh Sekretaris Desa Bumiroso Khoirul Umam selaku Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Desa Bumiroso dan dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan ditutup closing statement oleh Sekretaris Desa Bumiroso.

“Jadikan keterbukan informasi publik desa sebagai kebutuhan desa bukan sebagai kewajiban desa”, kata Khoirul Umam.

IMG20240520105036 

Dalam kesempatan itu, juga dilakukan penyerahan plakat dan kenang-kenangan, serta eksplorasi ruangan inovasi (Layanan PPID dan Perpustakaan Desa) dan ditutup dengan acara ramah tamah dan foto bersama.

Ditemui pada saat sesi ramah tamah, Ketua Kelompok Nurhasan menyampaikan ada hal yang menarik dari pemaparan Sekretaris Desa.

“Saya dapat dua kesimpulan yang menarik dari pak carik, yang pertama praktik baik keterbukan informasi publik desa yang awalnya adalah sebuah perjuangan berbuah prestasi dan kebanggaan”, “kedua dengan keterbukaan menjadikan jauh dari sangkaan negatif, akan tetapi tertutup dan ditutupi akan mengundang perhatian orang mencari apa yang ditutupi”, Kata Nurhasan. (um)

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 TV Desa Bumiroso

Apresiasi KIP Komisi Informasi Pusat RI Tahun 2023 (Desa Transparan Peringkat Pertama Wilayah Indonesia Barat)

 Selayang Pandang Perpustakaan Wijaya Kusuma

video lainnya di: https://www.youtube.com/@tvdesabumiroso/

 Statistik

 Arsip Artikel

 Agenda

 Aparatur Desa

Back Next

 Sinergi Program

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Desa

 Peta Lokasi Kantor

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:232
    Kemarin:224
    Total Pengunjung:89.892
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:18.117.186.60
    Browser:Mozilla 5.0