Desa Bumiroso raih dua penghargaan sekaligus di ajang Festival Literasi 2.0 “LITERASIP" dalam rangka peringatan HUT Perpustakaan dan HUT Kearsipan ARPUSDA Kabupaten Wonosobo.(11/03/2023)
Penyelenggaraan Festival ini mampu secara efektif meningkatkan minat dan kesadaran masyarakat Wonosobo, untuk mengakses layanan perpustakaan dan kearsipan guna meningkatkan kemampuan literasinya. Apalagi saat ini perpustakaan telah bertransformasi dan mengembangkan perannya, tidak hanya sebagai tempat pinjam-meminjam buku, namun juga sebagai tempat memberdayakan masyarakat dan menjadi ruang terbuka bagi masyarakat, untuk menemukan solusi sesuai dengan kebutuhannya melalui layanan informasi.
Terimakasih kami ucapkan kepada Dinas Arpusda Kabupaten Wonosobo atas apresiasinya kepada kami.
Terimakasih juga kamu ucapkan kepada segenap Pengelola Perpustakaan Wijaya Kusuma Desa Bumiroso, Jajaran Pemerintahan Desa Bumiroso dan semua stakeholder serta Masyarakat Desa Bumiroso atas dukungan dan perannya sehingga Desa Bumiroso mendapat penghargaan:
1. Desa Penggiat Perpustakaan Terbaik Kab. Wonosobo
2. Juara 1 Lomba Video Kearsipan Desa dalam Festival Literasi Arpusda Kab. Wonosobo 2023
(um)